KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Rei Yasuda Bawakan Lagu Ending ke-2 Anime Love All Play

Akun Twitter resmi untuk anime televisi Love All Play mengumumkan pada hari Senin (20/6) bahwa Rei Yasuda akan membawakan lagu tema penutup “Kaze no Naka” (In the Wind) untuk cours kedua anime. Cour kedua akan debut pada bulan Juli.

Boyband Hey! Say! JUMP akan kembali membawakan lagu tema pembuka kedua “Sandersonia.” Vokalis dan gitaris Kenta Kataoka dari band sumika menulis liriknya. Band ini membawakan lagu tema pembuka pertama anime “Haru Tsubame” (Spring Swallow). Kataoka sumika juga menulis lirik untuk pembukaan pertama.

Anime ini tayang perdana pada 2 April. Ani-One Asia menayangkan anime tersebut di kanal Youtube mereka, pada jam yang sama dengan di Jepang.

Anime ini diadaptasi dari Light Novel karya Asami Koseki. Love All Play akhirnya juga mendapatkan adaptasi manga yang dikerjakan oleh Dam Miyata, terbit di platform Tonari no Young Jump oleh Shuiesha pertama kali pada 8 April lalu. Chapter kedua rilis pada 15 April.

Berkisah tentang Ryō Mizushima, yang bergabung dengan tim bulu tangkis sekolah menengahnya dengan penuh motivasi — tetapi tanpa pelatih yang tepat, berakhir dalam ketidakjelasan. Namun demikian, dia akhirnya mencapai turnamen prefektur dengan kekuatan fisiknya. Sekarang dia bergabung dengan tim bulu tangkis SMA Yokohama-Minato yang bergengsi di bawah pelatih legendaris Ebihara dan dikelilingi oleh rekan satu tim yang berbakat. Dia berusaha untuk menjadi atlet top dan membawa tim SMA-nya ke turnamen antar-tinggi.

Perusahaan apparel olahraga, YONEX mengawasi dan berkolaborasi dalam desain anime. YONEX sebelumnya juga membantu pembuatan anime bulutangkis Hanebad! Pada 2018.

Nippon Animation dan OLM Studio menggarap anime ini. Ani-One mendapatkan hak lisensi anime ini untuk wilayah Asia Tenggara. Titipers bisa menyaksikan anime ini di layanan streaming bstation, iQIYI, Netflix, YouTube Ani-One Asia, dll.

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber:  animenewsnetwork

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang