Beberapa waktu lalu, Studio Bones telah mengonfirmasi penggarapan anime My Hero Academia season keenam yang rilis pada Oktober 2022. Baru-baru ini, Studio Bones menampilkan visual key untuk season 6.
Pada visual key tersebut, menampilkan sang pahlawan nomor satu, Endeavor, dan pahlawan yang lain di belakangnya. Sebuah pose untuk menyambut perang.
My Hero Academia merupakan manga karya Kōhei Horikoshi. Adaptasi animenya telah rilis sebanyak lima season, tayang perdana sejak tahun 2016 lalu. Season kelima selesai tayang pada Oktober 2021 lalu.
Season ke-6 nanti akan mengambil arc Paranormal Liberation War. Arc tersebut menampilkan pertempuran antara pihak pahlawan melawan paranormal liberation front.
Di Indonesia, m&c! telah menerbitkan komiknya hingga volume ke-19.
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
Sumber: Twitter “heroaca”
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang