KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Kreator Dr. Stone, Boichi akan Luncurkan Serial Webtoon Baru bersama Penulis Shin Angyo Onshi, In-Wan Youn

Dilansir dari Anime News Network, Line Digital Frontier mengumumkan pada 3 Juni lalu bahwa Boichi akan bekerjasama dengan penulis In-Wan Youn (Defense Devil, Island, Shin Angyo Onshi) akan meluncurkan serial webtoon baru melalui aplikasi LINE Manga pada pertengahan tahn 2023.

Webtoon berjudul SuperString ini berkaitan erat dengan IP SuperString milik perusahaan Korea, YLAB. Nantinya webtoon ini akan menampilkan karakter-karakter dari berbagai karya YLAB dalam satu dimensi. Meskipun berfokus pada manhwa, IP ini juga memiliki karya berupa film, musikal, live action, dan game. Plot webtoon-nya sendiri akan berpusat pada kisah seorang pemuda yang berjuang seorang diri untuk melindungi keluarganya. Sementara itu para hero dari berbagai dimensi datang ke bumi untuk berperang.

Sebelumnya, Boichi (Sun-Ken Rock, Origin) dan Riichirou Inagaki (penulis Eyeshield21) telah meluncurkan manga Dr. Stone melalui majalah Weekly Shounen Jump pada bulan Maret 2017. Manga ini tamat setelah tiga tahun pada 7 Maret lalu dan akan mendapatkan bab baru dalam majalah tersebut berdekatan dengan waktu penayangan anime Dr. Stone: Ryusui special musim panas tahun ini.

Di Indonesia sendiri, hampir seluruh karya In-Wan Youn sudah pernah diterbitkan oleh Elex Media Komputindo, sebut saja Shin Angyo Onshi, Cheju Island, Defense Devil dan March’s Story. Sedangkan untuk Dr. Stone sudah dipastikan akan terbit di Indonesia dalam waktu dekat.

 

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber: animenewsnetwork

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang