Penampakan Resmi Kamen Rider Gavv Akhirnya Tiba!
Saat ini Kamen Rider Gotchard sudah mencapai klimaks ceritanya, dan Toei langsung menampilkan poster resmi dari seri Kamen Rider era Reiwa ke-6 yang dinamakan Kamen Rider Gavv. Kamen Rider Gavv akan ditayangkan bulan September 2024.
Tema dari Kamen Rider Gavv adalah permen atau manisan. Dalam sejarah Kamen Rider selama lebih dari setengah abad, inilah Kamen Rider pertama yang bertransformasi dengan kekuatan permen. Penampilan khas dari kamen Rider Gavv adalah badannya yang berwarna ungu bening seperti memiliki kesan elastis, untuk mengingatkan kalian pada gummy bear.
Kamen Rider Gavv akan disutradarai oleh Teruaki Sugihara. Beliau juga telah mengerjakan beberapa seri Kamen Rider sebelumnya seperti Zero-one dan Saber. Teruaki Sugihara akan ditemani oleh tim yang terdiri dari Hiroshi Butsuda sebagai Director SFX , Satoshi Fujita sebagai Director Aksi, dan Go Sakabe sebagai Komposer Musick.
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang