KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Sega Rilis Trailer Sejumlah Proyek untuk Franchise Sonic The Hedgehog

Dilansir dari Anime News Network, Sega telah merilis beberapa trailer untuk berbagai proyek dari franchise Sonic The Hedgehog pada 7 Juni lalu. Perusahaan tersebut juga mengumumkan bahwa game baru dalam serial Sonic The Hedgehog, Sonic Frontiers akan mendapatkan adaptasi berupa sebuah episode prolog menampilkan Knuckles berjudul Sonic Frontiers Prologue. Video teaser tersebut juga memperlihatkan sedikit bagian dari game-nya yang akan dirilis untuk PlaStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series X|S, Nintendo Switch, dan PC pada akhir tahun ini.

Selain itu Sega juga merilis trailer untuk kumpulan game Sonic Origins. Kumpulan game ini berisikan versi remastered dari game Sonic The Hedgehog. Game-game tersebut adalah Sonic The Hedgehog, Sonic The Hedgehog 2, Sonic 3 and Knuckles, dan Sonic CD. Kumpulan game tersebut akan diluncurkan untuk PlayStation 5, Xbox Series X|S, Xbox One, Switch, serta PC via Steam dan Epic Game Store pada 23 Juli. Sebelumnya game utama dari franchise Sonic The Hedgehog adalah Sonic Mania yang rilis pada bulan Agustus 2017 lalu untuk PlayStation 4, Xbox One, Nintendo Switch, dan PC.

Kemudian Sega pun mengunggah pratinjau untuk serial animasi 3D, Sonic Prime yang memperlihatkan karakter Shadow The Hedgehog.


Serial ini akan tayang tahun ini. Deven Mack akan menjadi pengisi suara Sonic yang baru dalam serial ini. Namun Mack menyatakan bahwa para aktor dari game dan film Sonic sebelumnya akan kembali mengisi suara untuk serial ini. Sonic Prime merupakan produksi studio Vancouver di bawah WildBrain Ltd. Kru Man of Action Entertainment (Ben 10, Big Hero 6) merupakan eksekutif produser serial ini. Sementara Sega dan WildBrain berperan sebagai pelaksana produksi, distributor, dan perizinan.

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber: animenewsnetwork 

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang